Variasi Resep Kue Kering Coklat Untuk Dirumah

Kue kering coklat adalah jenis sajian yang sering dihidangkan ketika menyambut hari-hari besar. Resep kue kering coklat sering dipilih dan digunakan sebagai hidangan spesial untuk tamu dan keluarga. Umumnya, kue kering disajikan dalam beraneka ragam bentuk yang sangat menarik sehingga bisa menggugah selera siapapun yang melihatnya. Oleh karena itu, pada artikel ini akan diulas berbagai resep kue kering coklat enak serta cara pembuatannya yang sangat mudah dipraktekkan sendiri di rumah.


Resep kue kering coklat enak

Kue Brownies Coklat Kering
Bahan – bahan yang diperlukan:
-        300 gr tepung terigu
-        250 gr coklat hitam
-        150 gr margarin
-        50 gr cokelat bubuk
-        3 butir telur utuh
-        1/4 gula pasir halus
-        1 sdt baking powder (sebagai taburan)
-        Kacang tanah (disangrai dan dihancurkan kasar)
-        Vanila bubuk dan garam secukupnya

Cara membuat:
Pertama, lelehkan coklat hitam terlebih dahulu dan kemudian dinginkan. Setelah dingin, campurkan coklat dengan margarin, garam dan vanila bubuk. Lalu kocok sampai mengembang dan kemudian sisihkan. Kocok telur beserta gula pasir sampai larut dan setengah mengembang. Sesudah itu, masukkan baking powder, tepung terigu dan cokelat bubuk dan jangan sampai mengumpal. Masukkan adonan cokelat yang pertama lalu campurkan dan diaduk sampai rata. Masukkan ke dalam loyang cetak yang sudah diolesi margarin lalu beri taburan kacang tanah yang sudah dihancurkan kasar. Panggang kue brownies sampai setengah matang pada suhu 150 C selama 10 menit atau kurang. Angkat dan potong-potong sesuai selera. Panggang sekali lagi kue brownies sampai matang selama 15 menit. Angkat dan dinginkan sejenak.

Kue Kering Havermut Keju
Bahan – bahan yang diperlukan:
-        150 gr tepung terigu rendah protein
-        150 gr margarin
-        75 gr keju parut
-        50 gr havermut (diblender sebentar)
-        50 gr corn flakes (diremas-remas)
-        20 gr tepung maisena
-        15 gr susu bubuk
-        1 butir telur utuh
-        1/4 sdt baking soda
-        1/2 sdt garam

Cara membuat:
Pertama, kocok terlebih dulu margarin sekitar 30 detik lalu tambahkan telur dan kocok sampai merata. Sesudah itu, masukkan tepung maizena, baking powder dan tepung sembari diayak dan diaduk-aduk sampai rata. Aduklah semua bahan tersebut secara bergantingan dengan havermut. Lalu masukkan corn flake, garam dan keju sambil di aduk sampai menyebar dan merata. Ambil 1 sdm adonan dan letakkan pada loyang yang sudah diolesi margarin. Pipihkan dan juga tususk-tusuk adonan dengan menggunakan garpu. Masukkan ke oven sekitar 25 menit pada suhu 150C atau sampai berwarna agak kecokelatan. Angkat dan dinginkan sejenak lalu masukkan ke toples.

Demikian resep kue kering coklat yang bisa Anda coba sendiri di rumah karena cara pembuatannya sangat mudah dan bahan-bahannya pun relatif mudah didapatkan di pasaran. Dapatkan resep kue sederhana lain yang telah kami bagikan sebelumnya.
Variasi Resep Kue Kering Coklat Untuk Dirumah | swadigital team | 5

0 comments:

Post a Comment