Resep kue brownies agar lembut dan empuk

Resep kue brownies yang enak, lembut dan empuk memang banyak sekali dicari dan diminiati khusunya oleh kaum perempuan. Brownies merupakan jenis cake dengan bentuk persegi yang dimasak dengan cara dikukus atau dipanggang. Umumnya, brownies terbuat dari tepung terigu, gula, mentega, telur almond, dan coklat yang sudah dilelehkan. Sebenarnya resep kue bolu brownies hampir mirip dengan resep kue bolu yang lainnya. Satu hal yang membedakannya adalah pada penggunaan baking powder. Kue brownies tersedia dalam bermacam-macam rasa seperti coklat, pandan, keju, coklat keju dan masih banyak lagi. Cara membuat kue brownies sebenarny tidaklah susah bila Anda sudah mengetahui resepnya dengan benar. 
Berikut ini cara membuat kue brownies yang lembut, empuk dan nikmat yang bisa Anda coba sendiri.



Resep kue bolu brownies


Resep Brownies Coklat
Bahan –bahan yang diperlukan:
-        200 gr mentega
-        200 gr cokelat hitam
-        150 gr gula halus
-        120 gr tepung terigu
-        100 gr kacang almond (dipanggang dan dicincang)
-        100 gr kacang almond (diiris tipis)
-        3 butir telur
-        1/2 sdt garam

Cara membuat:
Pertama, lelehkan mentega lalu masukkan cokelat hitam dan aduk hingga meleleh. Masukkan gula halus dan aduk hinga rata dan larut gulanya. Lalu tambahkan telur dan di kocok sampai rata. Masukkan sedikit demi sedikit tepung terigu dan diaduk rata. Tambahkan cincangan kacang almond lalu diaduk rata. Tuangkan adonan dalam loyang ukuran 20x20x4 cm yang sudah diolesi margarin dan menggunakan alas kertas roti. Taburi adonan dengan irisan kacang almond tadi. Panggang adonan dalam oven pada suhu 180C selama kurang lebih 45 menit. Setelah matang, angkat dan kemudian dinginkan sejenak.

Resep Brownies Keju
Bahan –bahan yang diperlukan:
-        200 gr gula pasir
-        100 gr margarin
-        60 gr tepung terigu protein sedang
-        50 gr cokelat hitam yang dipotong-potong
-        30 gr cokelat bubuk
-        6 kuning telur
-        4 putih telur
-        4 lembar keju slice
-        1/4 sd teh baking powder
-        1/2 sdt coklat pasta

Cara membuat:
Pertama, lelehkan margarin dan kemudian masukkan potongan coeklat hitam sambil diaduk rata. Kocok gula dan telur sampai mengembang lalu tambahkan coeklat bubuk dan tepung terigu. Aduk perlahan dan tuang adonan ke dalam dua buah loyang ukuran 24x20x7 cm. Kukus sekitar 10 menit dengan api yang sedang. Letakkan keju slice di bagian atasnya dn kukus lagi sekitar 10 menit. Kocok sisa gula dan telur sampai mengembang lalu tambahkan coklat bubuk dan tepung terigu sembari diayak dan diaduk merata. Tuangkan margarin cair dan aduk kembali. Selanjutnya, tuangkan adonan pada bagian atas lapisan keju slice dan kukus lagi sekitar 10 menit. Angkat dan dinginkan sejenak.


Demikian resep kue brownies enak dan empuk yang bisa Anda coba sendiri di rumah untuk disajikan pada keluarga atau kerabat. 
Resep kue brownies agar lembut dan empuk | swadigital team | 5

0 comments:

Post a Comment