Resep Kue Sederhana Kue Cubit dan Laba-laba

Salah satu kue khas betawi yang banyak digemari dan cukup populer adalah kue cubit. Kue cubit dikenal memiliki tekstur empuk dan menggunakan bahan campuran dari susu dan tepung terigu. Tidak salah sehingga kue cubit sangat digemari anak-anak dan banyak ditemui dijajanan sekolah. Kali ini tim resep akan membagikan resep kue sederhana kue cubit dan resep kue laba-laba sederhana yang dapat Anda coba sajikan dirumah sendiri yang pastinya akan disukai oleh anak-anak dirumah.



Bahan Kue Cubit Sederhana :

4 butir Telur Ayam
300 gr tepung terigu
3/4 Baking powder
150 gr Gula pasir
50 gr margarin dan telah dilelehkan
50 gram coklat meses
1/4 Vanili
100 ml air

Cara Membuat Kue Cubit Sederhana :


-Kocok telur campurkan gula pasir hingga terlihat kental,masukkan kedalam ayakan tepung tambah baking powder kemudian aduk hingga merata.
-Tambah margarin yang telah dilelehkan, vanilli dan air hangat. Diamkan adonan 10 menit.
-Gunakan api kecil lalu panaskan cetakan kue cubit. Olesi terlebih dulu cetakan dengan mentega.
-Tuang adonan kedalam cetakan, biarkan adonan hingga setengah matang lalu taburkan coklat meses.
-Tutup cetakan kue kemudian diamkan hingga adonan matang, angkat. Kue cubit siap disajikan.

Resep Kue Laba-laba Sederhana


Bahan untuk membuat kue laba-laba sederhana umumnya sama dengan membuat kue cubit.
Bahan kue laba-laba sederhana :
250 gr tepung terigu
2 butir telur
gula pasir
Susu cair
1 sendok ragi instant atau baking powder
margarin yang telah dilelehkan
cokelat meses.

Cara membuat Kue Laba-laba sederhana


Campur telur, gula dan ragi kedalam loyang, aduk hingga mengental dan adonan mengembang. Masukkan tepung terigu lalu aduk sampai semuanya tercampur.
Tuang susu cair campurkan dengan margarin yang telah dilelehkan kemudian aduk kembali hingga tercampur. Diamkan sebentar.
Pastikan panaskan terlebih dulu cetakan dan olesi dengan mentega sebelum memasak adonan laba-laba.
Masukkan adonan dalam cetakan, tuang adonan dan bentuk adonan dengan cara mencoret-coret adonan diatas cetakan, hingga membentuk menyerupai jala ikan atau sarang laba-laba.

Resep Kue Cubit Sederhana dan laba-laba ini amat digemari anak-anak. Oleh karena itu tidak ada salahnya Anda dapat sajikan sendiri dirumah, selain mudah dan lezat Anda juga lebih senang bukan anak-anak menyukai makanan dirumah dibanding harus membelinya ditempat lain, yang belum tentu lebih higienis. Anda juga dapat membaca resep kue sederhana kami lainnya yang telah kami bagikan.

Resep Kue Sederhana Kue Cubit dan Laba-laba | swadigital team | 5

2 comments:

  1. terimakasih mbak, info resepnya :)
    http://goo.gl/21T1Mx

    ReplyDelete
  2. salah satu kue favorit hehe, makasi buat resepnya.
    jangan lupa kunjungi juga www.smartkiosku.com yaa

    ReplyDelete