Resep Kue Ulang Tahun Sederhana untuk Anak

Resep Kue Ulang Tahun Sederhana
Resep kue sederhana untuk ulang tahun anak berikut bisa dicoba sendiri di rumah. Merayakan ulang tahun anak memang terasa kurang tanpa hadirnya kue ulang tahun. Kue ulang tahun sebenarnya bisa Anda buat sendiri, jadi tidak harus memesan atau membeli di luar. Namun, kira-kira kue ulang tahun apa yang cocok? Tidak perlu bingung. Ada banyak model yang bisa dijadikan contoh dan inspirasi. Anda bisa membuat kue ulang tahun berupa bolu, rainbow cake, atau bisa juga Anda mencoba resep kue ulang tahun sederhana untuk anak yang diberikan kali ini. Untuk membuat kue ulang tahun sederhana Anda membutuhkan bahan-bahan sebagai berikut:



Bahan Kue                
•       125 gram tepung terigu (pilih yang protein sedang)
•       125 gram gula pasir
•       125 gram margarin, lelehkan
•       400 gram buttercream sebagai olesan
•       15 gram susu bubuk
•       6 butir telur
•       1 sdt emulsifier
•       ½ sdt baking powder
•       cokelat pasta secukupnya

Cara Membuat Kue Ulang Tahun
1.   Kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai adonan mengembang.
2.   Ayak tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder. Tambahkan ke dalam adonan lalu aduk rata.
3.   Tambahkan margarin yang sudah dilelehkan dan cokelat pasta sedikit demi sedikit sembari diaduk sampai bercampur rata.
4.   Setelah adonan bercampur sempurna, tuangkan adonan pada loyang yang sebelumnya sudah dioles margarin dan diberi alas kertas roti guna mencegah kue lengket.
5.   Oven kurang lebih selama 35 menit pada suhu 180 derajat celcius.

Bahan Isi Kue
•       250 gram cokelat pekat, iris-iris
•       100 gram kacang yang dicincang halus
•       100 ml susu cair

Setelah kue matang dan dingin, belah kue menjadi 3 bagian lalu sisihkan sementara. Resep kue sederhana untuk ulang tahun anak akan lebih nikmat bila diberi isian. Cara membuat isian pertama panaskan susu cair dengan api sedang lalu matikan api. Masukkan irisan cokelat pekat sambil diaduk supaya cokelat larut. Masukkan kacang lalu aduk kembali. Ambil satu lembar kue ulang tahun yang sudah dingin lalu oles dengan bahan isian yang sudah siap. Tutup dengan lembar kue yang lain lalu oleskan kembali bahan isian dan tutup kembali dengan lembar kue ketiga.

Bahan Toping Kue
•       200 gram cokelat pekat, iris-iris
•       100 ml susu cair
•       1 sdm madu
•       aneka buah sesuai selera

Setelah kue diberi isian, saatnya kue dihias dengan toping supaya cantik dan menarik. Awali dengan memanaskan susu cair dan madu dengan api sedang sebentar saja, lalu matikan api. Masukkan cokelat pekat yang sudah diiris sambil diaduk supaya larut. Tuangkan adonan toping di atas kue secara perlahan dan pastikan semua sisi kue terbaluri secara merata. Dinginkan lalu hias kue ulang tahun dengan buah segar sesuai selera. Sangat mudah bukan resep kue sederhana untuk ulang tahun anak ini.

Resep Kue Ulang Tahun Sederhana untuk Anak | swadigital team | 5

0 comments:

Post a Comment